Lirik Lagu Rheina - Kusulam Rindu Didada

Kusulam Rindu Didada - Rheina Lyrics

Dalam kelam malam, hening pun mencekam
Bulan bintang sedih bermuram
Resah rintik hujan gerimis perlahan

Dingin malam sunyi mencekam

Ke mana kubawa gelisah di jiwa
Kusulam rindu di dada
Resah hati ini gelisah menari sejak engkau pergi
Dan tak kembali, dan tak kembali

Kekasihku sayang, di manakah dirimu berada
Kekasihku sayang, tanpamu hidupku merana
Kekasihku sayang, teganya kau tinggal 'ku sendiri
Kekasihku sayang, hidupku terasa mati

Siang kunanti-nanti, malam termimpi-mimpi
Resah dan rindu ini menyesak di hati
Siang kunanti-nanti, malam termimpi-mimpi
Semogalah dirimu 'kan kembali di sisiku, oh kekasih

Ke mana kubawa gelisah di jiwa
Kusulam rindu di dada
Resah hati ini gelisah menari sejak engkau pergi
Dan tak kembali, dan tak kembali

Kekasihku sayang, di manakah dirimu berada
Kekasihku sayang, tanpamu hidupku merana
Kekasihku sayang, teganya kau tinggal 'ku sendiri
Kekasihku sayang, hidupku terasa mati

Siang kunanti-nanti, malam termimpi-mimpi
Resah dan rindu ini menyesak di hati
Siang kunanti-nanti, malam termimpi-mimpi
Semogalah dirimu 'kan kembali di sisiku, oh kekasih
Lyrics
LyricsUpdate Lirik Lagu terbaru dan populer saat ini, dengan berbagai genre diantaranya Dangdut, Koplo, Pop, Indo, Slowrock, KPop, dll. Lagu lagu dari berbagai adat dan suku daerah Indonesia (Aceh, Bali, Batak, Karo, Dayak, Jawa, Minang, Melayu, Osing Banyuwangi, Sunda, Tarling, dsb) hingga manca negara.