Lirik Lagu Yollanda - Diammu Menghanyutkan

Lirik Lagu Diammu Menghanyutkan by Yollanda.

Cinta yang dulu kusemai
Di hamparan taman impian
Kini rindang berbuah duka
Dengan rasa yang sangat kecewa

Kini rindang berbuah duka
Dengan rasa yang sangat kecewa

Pernah bayangmu datang
Seakan menjelma lalu menghilang
Menjadi ilusi dalam ingatan
Cintaku yang telah kau duakan

Menjadi ilusi dalam ingatan
Cintaku yang telah kau duakan

Kita pernah duduk bercerita
Di bawah indahnya mentari senja
Asyiknya yang kita rasa
Berdua bersama merajut tali setia

Inikah inginmu inikah caramu
Seolah kau tersakiti
Dan ditinggal pergi

Cinta sandiwaramu
Yang kau perankan untukku
Sungguh melukai hati

Diammu menghanyutkan
Lukai perasaan
Kini cintamu bagai guratan
Dalam sebuah ingatan

Lyrics
LyricsUpdate Lirik Lagu terbaru dan populer saat ini, dengan berbagai genre diantaranya Dangdut, Koplo, Pop, Indo, Slowrock, KPop, dll. Lagu lagu dari berbagai adat dan suku daerah Indonesia (Aceh, Bali, Batak, Karo, Dayak, Jawa, Minang, Melayu, Osing Banyuwangi, Sunda, Tarling, dsb) hingga manca negara.